Kamis, 27 Agustus 2015

Info Arus Lalulintas Denpasar

Kemacetan terjadi dari semua arah/dap
Terjadi kemacetan parah di persimpangan jalan antara Wr Supratman dan Sulatri, Kesiman, Denpasar, Kamis pagi (27/8). Penumpukan kendaraan tersebut diakibatkan oleh adanya pengerjaan proyek galian pipa.


Sudah ada petugas yang berjaga di sana. Papan pengalihan arus pun telah dipasang di dekat jalan Surabi. Dikarenakan tingginya volume kendaraan yang bertepatan dengan jam berangkat kerja, pengaturan arus lalulintas yang dilakukan aparat tersebut kurang berarti. Aksi saling serobot pengendara sepeda motor yang kurang bersabar justru memperburuk keadaan.

Bagi pengguna jalan ada baiknya beberapa hari ke depan menghindari dan mencari rute lain agar tidak terjebak kemacetan di daerah itu.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar